Langitbali.id is the ultimate destination for organizing your next Company Outing, Team Building, or School Outing in Bali, where every detail is meticulously planned to create an unforgettable experience Outing di Bali: Destinasi dan Kegiatan yang Wajib Dicoba

Outing di Bali: Destinasi dan Kegiatan yang Wajib Dicoba

Mengingat besarnya permintaan dari berbagai pihak, ada banyak sekali pilihan outing di Bali dapat dicoba. Outing merupakan kegiatan yang dilakukan oleh sekelompok individu dari lingkungan kantor maupun organisasi di luar ruangan dengan tujuan melepaskan penat sejenak.

Agar benar-benar mendapatkan hasil maksimal, aktivitas ini memang membutuhkan tempat-tempat tertentu seperti pemandangan alam atau sebagainya. Berikut akan diberikan beberapa destinasi beserta kegiatan apa saja dapat dilakukan.

Baca Juga : Paket Outing Kantor di Bali: Pilihan Terbaik untuk Tim Anda

Daftar Destinasi dan Kegiatan Outing di Bali

Anda bisa memilih untuk mengikuti rekomendasi outing di Bali di bawah ini. Akan tetapi, tidak ada salahnya juga apabila hendak berkreasi sesuai dengan visi misi kantor ataupun organisasi. Pada intinya, tujuan dari aktivitas ini adalah menyegarkan pikiran serta melepas penat agar lebih produktif saat bekerja.

1. Kelas memasak di kawasan Sangeh

Bekerja di dalam ruangan terutama di depan layar memang cukup melelahkan. Jadi, kenapa tidak mencoba sesuatu yang menyenangkan untuk sekadar melupakan hal tersebut? Ya, memasak bersama adalah aktivitas sepele namun sangat efektif dalam melepas penat.

Memasak bisa dilakukan baik dengan peserta sedikit maupun banyak. Tentu saja dibutuhkan kerja sama dan sedikit keterampilan mengolah bahan agar bisa menghasilkan masakan lezat. Di sesi akhir, peserta bisa berkumpul dan menikmati hasil masakan bersama-sama.

Sebenarnya ada banyak sekali tempat cocok untuk mengadakan kegiatan ini. Hanya saja, Anda bisa mencoba memilih kawasan Sangeh karena lingkungannya masih asri. Memasak dengan pemandangan alam di rumah tradisional tentu akan memberikan pengalaman baru.

2. Arung jeram di Telaga Waja Karangasem

Arung jeram merupakan salah satu kegiatan outing paling banyak diminati. Bagaimana tidak, peserta akan menyusuri arus sungai dengan pemandangan alam masih asri. Selain efek relaksasi, adrenalin juga akan terpicu saat melakukannya sehingga sangat cocok sebagai pelepas penat.

Selain Telaga Waja di Karangasem, Anda bisa juga mencoba tempat lain seperti Sungai Ayung di Ubud. Kedua tempat tersebut memang menjadi favorit karena fasilitasnya sudah cukup lengkap. Namun, apabila memang masih ada banyak waktu, tidak ada salahnya untuk mencoba keduanya.

3. Yoga di tepi pantai

Bali sangat terkenal dengan banyaknya pantai indah dengan karakteristik berbeda-beda. Oleh karena itu, kegiatan outing bisa dicoba adalah melakukan yoga bersama-sama. Ditemani suara deburan ombak dan embusan angin pantai sebagai latar belakang, tentu saja yoga akan terasa berbeda dibandingkan di tempat-tempat indoor.

Untuk mendapat hasil lebih baik, Anda bisa menyewa instruktur yoga. Dengan adanya instruktur juga akan membantu menghindari cedera saat melakukan yoga.

Selain tiga contoh di atas, sebenarnya masih ada banyak lagi kegiatan outing di Bali bisa dilakukan seperti mengendarai ATV, camping, atau menyusuri wisata alam. Anda bisa mendiskusikan terlebih dahulu dengan peserta lain terkait apa saja kegiatan hendak dilakukan.

Pasalnya, mungkin ada beberapa orang kurang cocok atau memiliki pantangan tertentu. Sebagai contoh, seseorang yang tidak pandai berenang atau takut air mungkin kurang menyukai kegiatan arung jeram. Apabila dipaksakan, tentu hal tersebut bisa memberikan dampak tidak baik.

info terbaru